Muslimah Siap Berkarya
Penulis : Ummu Ihsan Chiriyah & Abu Ihsan al-Atsary
Ukuran Buku : Soft Cover 13,5 x 20,5 cm
Jumlah Halaman : 186 Halaman
Penerbit : Pustaka Al Khoir
Kemauan dan cita-cita yang tinggi adalah anugerah rezeki yang Allah berikan kepada siapa yang Dia kehendaki. Sebab dengan kemauan dan cita-cita tinggi, seorang akan selalu berusaha menjadi pribadi yang lebih baik sepanjang hidupnya.
Kemauan yang tinggi juga akan melahirkan kesungguhan, kesabaran, upaya untuk meraih keluhuran dan kesempurnaan. Dan segera bangkit dari keterpurukan, kerendahan serta kehinaan.
Dari kemauan keras dan cita-cita tinggi akan lahir tekad yang kuat pada diri seseorang untuk melakukan yang terbaik dan menyuguhkan karya terbaik. Setidaknya tekad dan niat yang baik itu akan dicatat oleh Allah sebagai pahala, terlebih lagi jika ia benar-benar mampu merealisasikannya.
Karena itu, wahai para muslimah…
Engkau harus memiliki kemauan keras dan gantungkan cita-citamu setinggi mungkin. Jadilah muslimah yang mampu menyuguhkan karya terbaik bagi diri sendiri, keluarga dan kaum muslimin. Yakinlah, dengan izin Allah Ta’ala, tidak ada hal yang tidak mungkin.
Harga 40.000